Monday, February 3, 2014

Mentato di Mulut Jadi Ajang "Selfie" di Media Sosial, Unik atau Menyakitkan?



Jakarta - Tren tato semakin hari semakin ekstrim saja. Umumnya tato digambar di kulit tubuh, tapi tren terbaru, tato dibuat di dalam mulut. Hiii... Seperti apa? Simak foto-fotonya. 



Tato Hello Kitty
Mulut bagian bawah digambar dengan bentuk-bentuk unik, mulai dari Hello Kitty sampai bentuk dinosaurus. Tidak hanya mengenakan tinta hitam, ada juga yang berani mentato dengan tinta warna bergambar daun.



Jadi Ajang Selfie
Kini tato di bawah mulut tersebut telah menjadi tren di social media. Mereka yang telah membuat tato pun memamerkan hasil tato mulut yang dianggap artistik tersebut di Instagram atau Twitter.

Tidak Bertahan Cukup Lama
Tidak hanya mentato dengan gambar yang unik. Para pecinta tato, juga mentato dengan tulisan seperti forever', 'and ever', 'Zombie' dan 'Rock N Roll'. Tato tersebut kabarnya tidak bertahan cukup lama, paling lama lima tahun. Sebagian mengatakan tato di dalam mulut sungguh menyakitkan, namun penggemar tato menyangkal. Menurut mereka tato di dalam mulut tidak menimbulkan rasa sakit.

Proses Tato Cukup Rumit
Proses pengerjaannya cukup rumit. Menurut seniman tato, Dan Gold, untuk melakukan tato di dalam mulut pilih tempat tato yang dipercaya dan mampu mengerjakan tato di dalam mulut. "Hanya boleh dilakukan di studio tato yang telah berlisensi, dan jangan coba-coba melakukan tato yang digambar oleh temanmu di rumah, itu tidak aman," ujar Dan yang memiliki studio tato bernama Monsters of Art.

0 comments

Post a Comment