Liputan6.com, Mumbai : Bintang Bollywood Aishwarya Rai terpilih menjadi wanita tercantik urutan ke empat dari 30 Wanita Tercantik di Dunia. Hal itu berdasarkan jejak pendapat terbaru yang dilakukan majalah online Hollywood Buzz.
Istri Abhishek Bachchan itu masih di bawah artis asal Italia Monica Belluci, model Amerika Serikat Kate Upton dan bintang Bollywood Angelina Jolie.
Jajak pendapat itu sendiri dilakukan pada Desember 2013 dan ada sebanyak empat juta orang yang mengirim email ke majalah tersebut. Para wanita terpilih dipilih berdasarkan kecantikan, bakat dan sukses karir selama periode 2013.
Aishwarya yang akan kembali kembali berakting setelah tiga tahun vakum mengaku sangat bahagia dengan penghargaan tersebut.
"Ini adalah luar biasa mendengar bahwa lebih dari empat juta orang di seluruh dunia telah memilih saya dan terdaftar di antara wanita cantik dan berbakat tersebut. Sebuah kebanggaan besar yang penuh kasih. Terimakasih kepada semua simpatisan saya untuk membuat saya tersenyum dan selalu berada di sana untuk saya," kata Aishwarya Ray, seperti dikutip Indiatoday.
0 comments
Post a Comment