Thursday, February 12, 2015

Susah Buang Air Besar? Ini Bagian Tubuh yang Harus Dipijat

CNN Indonesia -- Agar aktivitas tak terganggu dan perut tak begah, buang air besar seharusnya dilakukan setiap pagi hari. Namun, beberapa orang kerap kali mengalami masalah susah buang air besar. Gejala susah buang air besar ini disebut juga dengan konstipasi atau sembelit.

Anda bisa mengatasinya dengan mengonsumsi beberapa makanan yang kaya serat. Jika masih belum berhasil, maka cobalah dengan satu langkah pijatan mudah. Menurut penelitian yang dimuat dalam Journal of General internal Medicine, memijat bisa membantu mengatasi masalah konstipasi.

Dilansir dari Womens Health, bagian yang harus dipijat adalah area perineum. Perineum adalah area di antara anus dan vulva pada perempuan. Sedangkan bagi pria, perineum ada di area anus dan skrotum pada laki-laki.

Trik ini sebenarnya hampir sama seperti trik untuk ibu hamil agar melahirkan lebih mudah. Ibu hamil dari dulu disarankan untuk memijat bagian perineumnya untuk membantu menenangkan area perut dan melancarkan persalinan. Dan teorinya, pijatan ini juga akan membantu menenangkan usus sehingga lebih mudah buang air besar.

Penelitian ini dilakukan terhadap 100 orang yang mengalami konstipasi. Mereka dibagi menjadi dua kelompok. Satu kelompok diberi info tentang perawatan standar untuk mengatasi konstipasi, sedangkan satu kelompok lagi diberi info tentang cara memijat perineum.

Setelah empat minggu, para peneliti menemukan bahwa kelompok yang memijat mengalami peningkatan fungsi usus. Peserta yang melakukan teknik pijat ini akan membantu memecah dan melunakkan tinjanya. Dan 82 persen responden mengatakan mereka akan terus melakukannya.

Kesimpulannya, peneliti menyarankan dokter untuk memberitahu pasien mereka yang sembelit tentang pijatan ini. Bukan hanya dengan menyantap sereal kaya serat, buah dan lainnya.


(chs/mer)

http://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20150212103623-255-31577/bagian-tubuh-yang-harus-dipijat-saat-susah-buang-air-besar/

0 comments

Post a Comment